PasangkayuNews.com,(SulBar) — Bupati Pasangkayu Bapak H.Yaumil Ambo Djiwa S.H dan Wakil Bupati Pasangkayu ibu Dr.Hj.Herny,S.Sos, M.Si menghadiri rapat paripurna DPRD dalam agenda penyampaian pidato sambutan Bupati dan Wakil Bupati Pasangkayu terpilih Kabupaten Pasangkayu masa jabatan 2025 – 2030.
Rapat Paripurna secara langsung dibuka oleh Ketua DPRD Kabupaten Pasangkayu Bapak Irfandi Yaumil.digelar di Ruang Rapat Paripurna Kantor DRPD Kabupaten Pasangkayu.pada hari Senin 10 Maret 2025.
Pada kesempatan yang sama,Bupati Pasangkayu Provinsi Sulawesi Barat Bapak H.Yaumil Ambo Djiwa S.H yang didampingi Wakil Bupati Pasangkayu ibu Dr.Hj.Herny, S.Sos,M.Si mengucapkan terima kasih kepada seluruh Masyarakat dan semua unsur terkait atas kesempatan yang diberikan untuk melanjutkan pembangunan Pasangkayu untuk 5 Tahun kedepan.
“Tanggung jawab sebagai Bupati dan Wakil Bupati merupakan amanah besar yang harus dijalankan untuk kemajuan Pasangkayu”Ungkap Haji Yaumil.
Diakhir sambutannya,sebagai Bupati Pasangkayu H.Yaumil Ambo Djiwa S.H dan Wakil Bupati Pasangkayu Dr.Hj.Herny,S.Sos,M.Si mengajak seluruh masyarakat untuk mempererat solidaritas persatuan demi membangun Pasangkayu lebih maju.
Acara ini dihadiri,Wakil Ketua I dan II DPRD Kabupaten Pasangkayu,Jajaran Forkopimda Kabupaten Pasangkayu,Sekretaris Daerah Kabupaten Pasangkayu,Pimpinan OPD Lingkup Pemerintah Kabupaten Pasangkayu,Staff Ahli Bupati,Camat,serta Luruh se-Kabupaten Pasangkayu dan seluruh tamu undangan lainnya.
Sumber : Humas Diskominfopers Pasangkayu KOMINFOPERS UPDATE.
Editor : NurNas.