Berita  

Dinas Kominfopers Kabupaten Pasangkayu Gelar Sosialisasi SPBE Peningkatan Kualitas Layanan Publik

PASANGKAYUNEWS.COM, Kota Pasangkayu — Pemerintah Daerah dalam hal ini, Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kabupaten Pasangkayu, pada Bidang Informasi dan Aplikasi Informatika menggelar Sosialisasi Penyelenggaraan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) lingkup Pemerintah Kabupaten Pasangkayu yang dilaksanakan di Aula Hotel Mutiara. Selasa (23/09/2025).

Kegiatan ini Turut dihadiri , Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Imran Makmur dan sebanyak 30 peserta dari masing-masing OPD lingkup Pemerintah Kabupaten Pasangkayu.

Dalam Sambutannya, Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kabupaten Pasangkayu , Dr. H. Badaruddin, S.Pd.,M.Si , menyampaikan kegiatan ini merupakan kegiatan edukasi untuk menyebarluaskan informasi mengenai Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE).

“SPBE ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman tentang implementasi dan pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi dalam penyelenggaraan pemerintahan agar lebih efisien, transparan, dan akuntabel, serta meningkatkan kualitas pelayanan publik yang berkualitas dan terpercaya melalui integrasi layanan digital.” jelasnya.

Sementara itu, Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Imran Makmur , dalam Sambutannya menyampaikan sosialisasi Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) merupakan salah satu agenda nasional untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang efektif, efisien, transparan dan akuntabel.

“Melalui penerapan SPBE ini, Pemerintah daerah dituntut untuk memberikan pelayanan publik yang lebih cepat, tepat dan terintegrasi dalam informasi dan komunikasu di Kabupaten Pasangkayu.” pungkasnya.

Imran Makmur berharap agar para peserta yang mengikuti sosialisasi ini untuk bersungguh-sungguh mendengarkan materi serta arahan dari narasumber. Sehingga nantinya bisa di terapkan dalam instansi masing-masing.

Melalui Aplikasi ZOOM, Plt. Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Sulawesi Barat Muhammad Ridwan Djafar, memberikan arahannya, agar pemahaman dan kesadaran tentang Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) perlu di tingkatkan.

“SPBE adalah konsep pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik dan tata kelola pemerintahan khususnya di Sulawesi Barat yang bertujuan untuk memastikan bahwa implementasi dan operasionalisasi sistem tersebut berjalan dengan efektif, efisien, dan aman, serta dapat memberikan layanan yang berkualitas kepada masyarakat.” urainya.

Menurut Ridwan Djafar , Dengan menjaga integritas data, keamanan informasi, dan ketersediaan layanan, tata kelola SPBE yang baik menjadi kunci dalam memastikan bahwa pemerintah dapat memenuhi tuntutan teknologi dan memanfaatkannya secara optimal untuk kepentingan publik.****

Sumber: Humas Pasangkayu,Dinas Kominfopers Kabupaten Pasangkayu.

Editor: Muhammad NurNas Islam
Exit mobile version